Tuesday, September 3, 2013

Rumah - TOP SECRET

Halo! Post kedua di hari ini. Hmm, di antara kalian, ada yang penasaran sama rumah gue ga? Engga ya?

Jadi, buat yang penasaran (padahal ga ada), rumah gue berada di tempat yang jauh di atas sana. Bukan surga... Gue masih hidup -_- Inilah rumah gue:
Tada! Rumah :')
Itulah rumah gue! Benda berukuran besar berbentuk bulat berwarna merah yang menjadi tentangga Bumi itu. Gue pindah ke situ kira-kira 10 tahun lalu. Pemandangan dari sana juga indah banget. Gue bisa liat planet kalian dari sana.

Bumi! :D

Jadi, ceritanya sebelum gue pindah ke Mars, spesies Alien gue terancam punah. Planet kami hancur. Planet yang Aliennya ramah dan cinta damai. Namun, semua berubah saat negara api menyerang sesealien (mau nulis seseorang, tapi dia bukan orang) menggunakan energi abadi yang kami gunakan sebagai penyokong hidup untuk membuat senjata penghancur massal.

Kabar baiknya, senjata itu akhirnya dapat dihancurkan. Kabar buruknya, hancur bersama planet kami.... Akhirnya, setelah bertahun-tahun terombang-ambing di luar angkasa yang luas itu, kami sampai di Galaksi Bima Satria Garuda Sakti. Di sini kami menemukan planet yang dapat mendukung kelangsungan hidup bangsa kami. Ya, planet itu Bumi. Tapi, kami, sebagai Alien yang cinta damai, tidak mengambil Bumi sebagai tempat tinggal, karena kami tau, kalian, Manusia sudah menempatinya. Akhirnya, dengan teknologi, kami membuat Mars agar dapat mendukung kelangsungan hidup kami.

Yang jadi masalah, medan di sana berat banget. Kami harus merombak desain kendaraan kami yang dibuat untuk daerah perkotaan. Apalagi, teknologi Magnetic Levitation yang ada ga bisa dipake di Mars. Kami terpaksa kembali ke desain kendaraan yang memakai roda. Dengan sedikit bantuan dari NA*SA, kami berhasil membangun kembali peradaban baru yang maju di Mars. 

Ini sebabnya gue sering telat ke sekolah. Gue harus naik pesawat luar angkasa dulu.

Jadi, kalo ada yang bilang di Mars ga ada kehidupan sama sekali, jangan percaya. Gue tinggal di sana. Kalo mau main ke Mars, jangan bilang-bilang ya. Rahasia aja. Oiya, jangan bilang siapa-siapa kalo ada peradaban di Mars. Postingan ini RAHASIA ALIEN.

Ya, sekian postingan tentang rumah gue ini. Tulisan di atas itu gue tulis dengan sepenuh hati. Penuh fiksi dan imajinasi. Sampai jumpa! Wassalam.

No comments:

Post a Comment